Fakta Terbaru Kematian Bobbie Jean Carter Versi Polisi

Date:

Share post:

JAKARTA (29/12/2023), BAMSOETNEWS.COM — Kepolisian Hillsborough County di Florida, Amerika Serikat, mengungkap fakta terbaru kematian Bobbie Jean Carter, yang ditemukan tidak sadarkan diri di kamar mandi ketika meninggal. Bobbie Jean Carter, saudari penyanyi Nick dan Aaron Carter, ditemukan tidak sadarkan diri di kamar mandi sama seperti mendiang Aaron Carter ketika dia meninggal setahun yang lalu.

Polisi di kantor Sheriff Hillsborough County seperti disiarkan TMZ, Rabu (27/12/2023), mengatakan petugas yang dikirim ke rumah Bobbie Jean pada Sabtu (23/12) pagi menemukannya dan membawa Bobbie ke rumah sakit terdekat.

Menurut polisi, sebelum meninggal, Bobbie Jean Carter dalam masa percobaan karena kepemilikan kokain. Namun, teman sekamar Bobbie Jean mengatakan kepada polisi dia tidak menggunakan narkotika apa pun sejak dibebaskan dari penjara.

Polisi tidak menemukan narkotika atau perlengkapan narkoba di kamar tidur atau kamar mandi Bobbie Jean Carter. Tidak ditemukan juga kejahatan di lokasi.

Mereka masih menyelidiki penyebab kematian Bobbie Jean Carter. Kepolisian juga mengatakan penyebab kematian akan ditentukan oleh Kantor Pemeriksa Medis, yang saat ini masih menunggu hasil toksikologi.

Saudara Bobbie Jean, Aaron Carter meninggal tahun lalu setelah tenggelam di bak mandinya. Laporan otopsi mengatakan Aaron menjadi tidak berdaya karena efek pil resep dan terengah-engah sebelum tergelincir ke dalam air dan tenggelam. Bobbie Jean tutup usia pada usia 41 tahun, sedangkan Aaron berusia 34 tahun.

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

Berita Terkait

Perbandingan Kamera iPhone 15 Pro Max vs Samsung Galaxy S24 Ultra: Mana yang Terbaik untuk Fotografi dan Videografi?

Dua Raksasa Smartphone Unggulkan Fitur Kamera Canggih, Temukan Kelebihan dan Kekurangannya Sebelum Anda Membeli Kamera Flagship, Dua Pendekatan Berbeda JAKARTA,...

Ratusan Siswa SMP di Buleleng Bali Tidak Bisa Membaca: Ini Penyebab dan Solusinya

Dewan Pendidikan Buleleng Menyebut Lebih dari 400 Siswa Masih Kesulitan Membaca. Masalah ini Dipicu Dampak Pandemi, Kebijakan Naik...

Chery Tiggo 8 Resmi Meluncur di Indonesia, Tawarkan Fitur Mewah dengan Harga di Bawah Rp400 Juta

SUV Keluarga Terjangkau dengan Interior Premium, Teknologi Canggih, dan Kenyamanan Maksimal Chery Perluas Pasar SUV di Indonesia lewat Peluncuran...

Tujuh Tempat Ngopi Malam Hari di Bandung yang Cozy dan Instagramable

Rekomendasi Kedai Kopi di Bandung untuk Menemani Malam, dari Dago Hingga Lembang Bandung, Surga Para Pecinta Kopi di Malam...